“Melalui PKM ini, mahasiswa tidak hanya belajar melayani, tetapi juga mengembangkan keterampilan kepemimpinan, tanggung jawab, komitmen, hingga penyelesaian konflik,” ungkap Feliks.
Lebih lanjut, Feliks menegaskan bahwa kegiatan PKM juga menjadi sarana untuk memperkenalkan nilai-nilai akademik dan kompetensi lulusan Unika Santu Paulus Ruteng kepada masyarakat luas.
“Saya mewakili seluruh kelompok PKM mengucapkan terima kasih kepada Ketua Stasi, para pengurus, dan seluruh umat Stasi Stella Maris Wae Cepang yang telah menerima dan mendukung kami selama kegiatan berlangsung,” pungkasnya.