Prodi PBSI Unika Santu Paulus Ruteng Serahkan Mahasiswa Magang 2 di 17 Sekolah

Kegiatan magang merupakan bagian penting dari implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi, khususnya dalam aspek pendidikan dan pengabdian. Melalui program ini, mahasiswa PBSI diharapkan mampu menerapkan ilmu yang diperoleh di kampus ke dalam konteks pembelajaran di sekolah

“Kami ucapkan terima kasih kepada lembaga SMPK St. Antonius Ruteng yang telah bersedia menerima mahasiswa kami. Mohon bimbingan dan arahan dari bapak ibu guru selama mereka belajar di sini. Jika mereka melakukan kesalahan, mohon ditegur dan diberikan pencerahan,” ungkap moderator HMPS PBSI tersebut.

Sekolah Sambut Mahasiswa dengan Antusias

Kepala SMPK St. Antonius Ruteng, Tarsi Hasan, menyampaikan antusiasme dan dukungan terhadap kehadiran mahasiswa magang dari Unika Santu Paulus Ruteng.

“Kedatangan adik-adik mahasiswa sangat membantu dan berkontribusi bagi anak-anak kami. Kami senang menerima mahasiswa PBSI dari Unika Ruteng, apalagi saat ini kami sedang menjalani proses akreditasi. Kehadiran mereka sangat berarti, terutama dalam membantu kegiatan pembelajaran,” ujar Tarsi.

Mahasiswa Siap Belajar dan Berkontribusi

Perwakilan mahasiswa magang, Fransiskus Dogo, menyampaikan rasa terima kasih atas kesempatan belajar yang diberikan pihak sekolah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *