MANGGARAI, TERANUSA.com-Universitas Katolik Indonesia (Unika) Santu Paulus Ruteng menggelar kuliah umum bertema “Tantangan Kualitas SDM NTT di Era Peradaban Digital” pada Rabu, 23 April 2025. Bertempat di Aula Gedung Utama Timur (GUT) Lantai 5, kegiatan ini berlangsung dalam nuansa akademik yang hangat dan interaktif.
Kuliah umum ini menghadirkan narasumber utama, Prof. Dr. Frans Salesman, S.E., M.Kes., seorang pakar kesehatan masyarakat dan tokoh penting dalam pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) Indonesia Timur.
Acara dihadiri oleh civitas akademika Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKes) Unika, termasuk Dekan dan Wakil Dekan FIKes, dosen, tenaga kependidikan profesional, serta mahasiswa.
Dalam pemaparannya, Prof. Frans menekankan bahwa di era Society 5.0, pemahaman teknologi saja tidak cukup. Yang terpenting adalah membangun karakter unggul.
“Era Society 5.0 tidak hanya menuntut kita untuk paham teknologi, tetapi juga membangun karakter yang berempati, etis, dan kreatif,” ungkapnya.
Transformasi SDM di Tengah Revolusi Digital
Prof. Frans juga mengungkapkan bahwa Nusa Tenggara Timur masih menghadapi tantangan besar dalam pengembangan SDM.